HOME KEGIATAN PORSEKA MENUMBUHKAN MENTAL PRESTASI ~ MTs Bahrul Ulum Genukwatu

About

Wednesday, January 28, 2015

KEGIATAN PORSEKA MENUMBUHKAN MENTAL PRESTASI

Jombang-30 oktober 2014, pekan olahraga seni dan pramuka (PORSEKA) digelar kembali dalam rangka ulang tahun BKMS Kab.jombang ke-16. Kegiatan ini berlangsung selam 4 hari, di lapangan Jogoroto kab.jombang yang di ikuti seluruh MTs.swasta se kabupaten jombang, termasuk MTs.Bahrul ulum Genukwatu. 20 siswa MTs.Bahrul Ulum Genukwatu ikut berpartisipasi dalam ajang tersebut.

Hari pertama porseka, dibuka dengan upacara pembukaan serta penerbangan balon yang juga dihadiri oleh wakil gubernur jawa timur (syaifullah yusuf ) kamis ( 30/10) pagi
Siswa siswi yang mengikuti kegiatan porseka ini sangat antusias, dikarenakan banyak agenda :
-hari pertama  : lomba volly, tenis, bulu tangkis, karaoke
-hari kedua       : lomba volly, pidato bahasa inggris, arab, Indonesia
-hari ketiga       : atletik, final bulu tangkis, volly , PBB
- hari keempat : final volly putra –putri, pengumuman para pemenang .

Madrasah tsanawiyah bahrul ulum genukwatu mendapat delapan kejuaraan di kegiatan porseka ini. Selain sebagai ajang pembuktian, porseka juga digunakan sebagai dorongan untuk berprestasi bagi seluruh siswa yang mengikutinya, “porseka ini menjadi dorongan untuk terus belajar dan membuat prestasi lagi “ ujar fika rahmawati  salah seorang peserta porseka dari MTs. Bahrul Ulum Genukwatu/@laila IXa

Comments
0 Comments

0 comments:

Post a Comment